Tiga Alat ini Bikin Suami Makin Sayang Istrinya yang Hamil

Foto perut istri yang sedang hamil sebelum masuk ruang periksa.
Sekarang kehamilan istri sudah masuk minggu ke 33. Terus terang makin mendebarkan menunggu hari-hari kelahiran si buah hati. Apalagi melihat istri makin kepayahan saat beraktifitas. Bebannya makin berat, dan jalannya juga kian melambat.

"Jatah berat badan untuk naik tinggal 4 kilo lagi ya. Usahakan segitu, jangan terlalu gemuk. Semakin gemuk, persentase untuk lahir normal semakin kecil."

Begitu kata dokter kandungan kemarin waktu periksa. Berat badan istri benar-benar harus dikontrol. Artinya mulai sekarang sudah harus mengurangi asupan gula. Bahkan kalau perlu mengurangi asupan nasi. Mungkin perlu diperbanyak asupan vitamin dalam buah dan protein dari daging dan ikan.

Gerak si janin pun sekarang semakin aktif. Kata dokter sekarang itu kondisi perut sedang dalam kondisi dimana air ketuban melimpah dna rahim terasa luas bagi si janin. Sehingga janin bebas bergerak. Sungguh takjub ketika melihat perut bergerak-gerak dari dalam. Orang lain hanya bisa melihat dan menyentuh saja. Tidak benar-benar merasakan.

Ternyata diciptakan sebuah alat mirip replika perut yang ditempelkan di badan pada bagian perut. Alat ini akan membantu si ayah atau orang lain untuk merasakan gerakan janin seperti yang dirasakan oleh ibu hamil. Terdapat dua alat, alat pertama dipakai oleh si ibu hamil, sementara alat kedua dipakai oleh orang yang tidak hamil.

Alat yang dipakai oleh ibu hamil akan membaca gerakan si janin lalu kemudian mentransfernya ke alat yang dipakai oleh si ayah. Kemudian alat yang dipakai oleh si ayah akan membuat gerakan seolah-olah ada gerakan persis seperti ibu hamil. Berikut videonya :



Kalo ada alat seperti ini di Indonesia, mungkin sang suami akan sangat mencintai istrinya. huu. :(
Posted by Agustiawan on Sunday, October 18, 2015

Bagaimana videonya? Mengharukan bukan? Selain alat canggih tersebut ada juga alat yang akan membantu orang lain merasakan bagaimana beratnya membawa perut yang sedang hamil. Alat ini berbentuk seperti armor anti peluru namun lebih berat dan pada bagian perut lebih besar. Ingin merasakan bagaimana  sulitnya aktifitas wanita hamil? Coba saja alat ini.


Mau yang lebih sadis lagi? Ingin merasakan bagaimana rasanya melahirkan? Ternyata ada juga alatnya. Alat yang menciptakan rasa sakit ketika melahirkan. Sensor-sensornya langsung dipasangkan pada otot-otot yang akan digunakan ketika melahirkan. Simulasinya pun bertingkat. Segala kasus dalam melahirkan bisa disimulasikan.


Bagaimana? Seru ya? Kalau suami-suami merasakan ini pasti makin sayang dan makin menghargai sang istri. Karena tahu rasa yang dialami si istri. Wajar saja Umar bin Khattab yang setan pun bahkan takut padanya hanya diam ketika dimarahi istrinya. Dia hanya bilang :

"Karena ia telah melahirkan anakku, menjaga, dan mendidiknya. Maka amarahnya tak sebesar pengorbanan yang ia lakukan untuk keluargaku"

Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment