5 Ragam Pertunjukan Langit

Aurora langit - 4muda.com

Adakah manusia yang tidak takjub dengan penampakan langit? Jika di siang hari, kita bisa melihat kumpulan awan-awan yang seolah membentuk sebuah benda. Sementara pada malam hari, bulan dan bintang memberi aksen tersendiri. Bahkan dalam banyak lirik lagu, bulan dan bintang dijadikan peraduan membuncahnya rasa rindu pada seseorang. Atau bagi manusia-manusia yang tinggal di daerah sub-tropis yang dekat dengan kutub, mereka bisa menikmati aurora yang mirip dengan lukisan abstrak yang indah.

Langit bukan hanya dipandang sebagai tempat melihat keindahan alam dan tempat galau. Banyak dari manusia yang menggunakan langit sebagai panggung pertunjukan. Tidak murah memang untuk menghasilkan pertunjukan yang keren di langit. Tapi hasil pertunjukkannya tentu akan sangat berbekas bagi para penikmatnya. Berikut 5 ragam pertunjukan langit yang WOW.

1. Akrobat Pesawat

Pertunjukkan jet tempur - republika.co.id

Ini pertunjukan yang sudah tidak asing lagi di hari ulang tahun tentara. Di Indonesia sendiri pertunjukan akrobat pesawat tempur selalu ambil bagian dalam peringatan hari ulang tahun Tentara Republik Indonesia. Tidak hanya memukau para penonton, siaran langsung pertunjukan ini pun ratingnya sangat tinggi.

Apalagi bagi anak-anak yang bercita-cita menjadi penerbang. Melihat pertunjukan ini seolah memberikan penyegaran bagi cita-cita mereka untuk semakin optimis mewujudkan keinginannya tersebut. Bravo TNI!

2. Terjun Payung

Pertunjukan terjun payung - suaramerdeka.com

Biasanya sepaket dengan pertunjukan akrobat pesawat tempur, terjun payung menjadi tontonan menarik. Seperti akrobat pesawat tempur, pertunjukan terjun payung ini juga hadir dengan risiko yang tinggi. Pada beberapa pertunjukan terjun payung, ada saja penerjun-penerjun yang menemui ajal.

Pertunjukan terjun payung selain menampilkan nyali yang besar, juga menampilkan keahlian dalam mengendalikan parasut. Setiap parasut punya karakteristik yang berbeda-beda. Dan perlu diingat, pertunjukan ini juga memerlukan ketepatan yang sangat tinggi. Bayangkan jika penarikan parasut tidak tepat atau pengendalian parasut bermasalah, nyawa bisa melayang.

3. Kembang Api

Kembang api Dubai 2015 - dreamers.id

Ini dia benda yang paling sering digunakan untuk perayaan. Lebaran, tahun baru, perayaan ulang tahun dan festival sering menampilkan benda yang satu ini. Kembang api menghasilkan pola warna-warni yang indah di langit. Biasa dilakukan pada malam hari karena pada malam hari, warna dari kembang api lebih mudah dilihat dan lebih cantik.

Salah satu yang paling fenomenal adalah pertunjukan kembang api Dubai. Bayangkan saja, untuk pertunjukkan selama 6 menit, dibutuhkan 500.000 kembang api dengan jarak penglihatan 94 km. Jauh sekali jarak yang bisa melihat kembang api ini.

4. Drone Dance


Drone sedang hype sekali sekarang ini. Bahkan sedang diupayakan untuk menjadi ajang hiburan di langit. Pada banyak negara maju, penerbangan drone sangat diawasi dengan ketat. Bahkan para penerbang drone harus memiliki ijin khusus untuk menerbangkannya. Tidak sembarangan orang bisa menerbangkan drone. Pengeluaran ijinnya pun katanya ketat.

Pertunjukan langit drone dance memang sedang diupayakan. Cukup dengan satu pilot saja pertunjukan sudah bisa dinikmati. Pertunjukan ini seolah menjadi lebih mudah lantaran pertunjukan ini sejatinya akan dibantu oleh program komputer. Coba deh lihat video di atas, jadi teringat video game jadul gak sih?

5. Komet di Langit




Ini sebuah pertunjukan optimis yang sedang digagas startup asal Jepang. Pertunjukan ini rencananya akan digelar pada olimpiade 2020 nanti. Konsepnya mirip seperti kembang api, hanya saja ini lebih tinggi dan lebih besar. Pastinya proyek ini tidak memakan biaya yang sedikit. Kita tunggu saja apakah proyek optimis ini akan berjalan dan ditunjukkan nanti di olimpiade 2020.

Dari 5 ragam pertunukan langit di atas, memang ada yang masih dalam tahap rencana dan ada yang sudah rutin dilakukan setiap tahun. Tapi pertunjukan yang masih dalam tahap rencana di atas tersebut sangat mungkin dilakukan dan sangat layak untuk dinanti kehadirannya.

Semoga bermanfaat.
Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment