Makan Pancake Jadi Makin Seru Karena Ini

ilustrasi pancake - goodhouskeeping.com
Pancake, menu sarapan asal luar negeri ini semakin dikenal di Indonesia. Mungkin banyak juga keluarga yang kemudian menyantap makanan ini untuk sarapan paginya, Ya karena lebih mudah membuatnya, jadi lebih cepat. Sama seperti telur dadar, tinggal tuang ke penggorengan, selesai. Ragamnya juga buanyak buanget, Dari mulai pakai madu, hingga dengan satu scope es krim.

Pancake memang jadi favorit, hingga banyak sekali artist yang menjadikan pancake ini sebagai kanvas karya mereka. Tokoh-tokoh komik dijelma menjadi bentuk pancake datar yang berwarna-warni. Masuk akal sih bisa warna-warni, karena memang pewarna makanan yang aman juga sudah beragam sekali warnanya.


Kalau video di atas dibuat persis seperti pada komik Avengers. Tapi kalau mau melihat ragam pancake lainnya, cari saja di youtube.com dengan kata kunci pancake art. Buanyak sekali orang-orang kreatif yang sudah membuat pancake dengan ide dan gayanya.

Melihat fenomena pancake art ini maka dimunculkanlah sebuah alat bernama pancake bot. Adalah sebuah alat dengan konsep printer tapi menggunakan adonan pancake dan hasil akhirnya adalah pancake datar dengan gambar sesuai yang diinginkan.


Eh tapi bentuk pancake yang dihasilkan bisa direkayasa dengan menggunakan painter. Semacam software yang bisa membuat skema pancake untuk dibaca pancake bot ini. Contohnya seperti ini :


Terus terang saat melihat pancake bot ini saya jadi kepikiran membuat sebuah gerai makanan kaki lima di mall dengan menggunakan ini. Tinggal pilih gambar, pancake jadi sesuai pesanan. Seru kali ya?

Eh tapi sebenarnya pancake ini tidak asing juga di kampung-kampung. Adonannya beda, cara masaknya hampir sama, tapi orang kampung menyebutnya sorabi. Enak!
Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment