Setiap Telinga Itu Unik, Decibullz Bisa Mengatasinya, Earphone Semakin Nyaman

Decibullz - capture youtube.com
Setiap manusia itu unik. Unik bukan cuma wataknya saja, fisiknya juga unik. Karena setiap DNA yang mengalir pada setiap molekul manusia itu tidak pernah sama antara satu dengan yang lainnya. Ketidaksamaan ini membuat banyak sekali barang yang populer menjadi tidak cocok juga untuk banyak orang.

Contohnya earphone. Bagi banyak orang, mungkin earphone yang mahal adalah earphone yang paling cocok untuk mereka. Tapi banyak orang juga yang mungkin tidak menyukainya. Karena bisa jadi saat mendengarkan musik dengan menancapkan earphone di telinganya terasa sakit dan tidak nyaman.

Jadi, bisa disimpulkan produk bagus yang populer belum tentu yang paling oke untuk semua orang.

Peluang ini dilihat betul oleh Decibullz. Karena menurutnya bahwa telinga setiap orangn itu unik. Tidak bisa disamakan. Maka hadirlah produk dari Decibullz ini yang bisa mengakomodir telinga setiap orang.

Apa keunggulannya?

Keunggulannya sebenarnya sangat sederhana. Decibullz melengkapi produk ciptaannya ini dengan semacam benda plastik yang bisa dibentuk-bentuk saat panas. Benda ini lah yang kemudian bisa disematkan pada telinga semua orang. Cukup dengan mamanaskan plastik ini, tempel-tempel di telinga hingga pas. Kemudian biarkan dingin. Maka, earphone yang diciptakan khusus untuk telinga penggunanya sudah siap.

Baca : FormCard, Bisa Jadi Apapun

Mungkin kalau sudah dibentuk sesuai dengan kebutuhan telinga pendengarnya, sudah tidak mungkin dipakai oleh orang lain. Karena pasti sangat tidak pas dan tidak nyaman. Earphone ini kemudian jadi sangat personal.

Tidak percaya, coba simak video di bawah ini untuk lebih jelasnya :


Bagaimana? Menarik ya.
Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment