5 Wishlist pada Harbolnas 2017

Ilustrasi wishlist - faithlifecdn.com
Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) semakin dekat nih. Eh sebenarnya ada 2 kali sih untuk Harbolnas. Yang pertama pada bulan November pada tanggal 11 kemarin. Yang berikutnya pada bulan Desember tanggal 12. Cakep ya angkanya, 11-11 dan 12-12. Enggak tahu juga ini siapa yang mulai. Tapi kayaknya para pelaku e-commerce di Indonesia itu punya perkumpulan. Mungkin pada perkumpulan tersebut mereka bersepakat untuk membuat Harbolnas ini.

Kenapa harus 2 kali dalam setahun? Mungkin ada yang nyeleneh bikin tanggal 11 November, lalu tanpa sadar semua mengamini. Yaaaah, apapun alasan diberlakukannya Harbolnas ini, yang jelas konsumen diuntungkan. Banyak diskon.

Saya pun turut mencari barang-barang yang mungkin saya butuhkan nanti. Saya membaginya dalam 2 kategori. Yang pertama kategori karir. Yang kedua kategori hura-hura.

Kategori Karir

Terus terang ini sotoy-sotoyan karena saya memperkirakan barang-barang yang saya butuhkan untuk menunjang kerjaan. Karir mah cuma istilah keren aja. Ini ada hubungannya sama planning kantor yang tahun depan akan fokus mengembangkan produk. Artinya, saya akan lebih banyak menghabiskan waktu untuk presentasi dan show-off terkait produk yang akan dipasarkan.

Ini yang saya butuhkan :


Mouse Logitech wireless, ini yang pertama saya perlukan. Terus terang saya masih merasa menggunakan track-pad lebih menyulitkan dibandingkan dengan menggunakan mouse. Lagian selain untuk menunjang pekerjaan, mouse juga lebih praktis dan efisien untuk bermain game. Seperti counter-strike misalnya, hehe.


Wireless presenter, sebenarnya ini terinspirasi dari ikut acara minggu kemarin. Lebih praktis dan keren aja kalau harus berdiri di depan menjelaskan. Enggak perlu minta tolong orang untuk mengganti-ganti slide presentasi. Semua tinggal klik dan presenter yang atur sendiri yang tampil di layar.

Udah lah, cukup 2 aja untuk wishlist urusan karir. Sepertinya itu yang dibutuhkan.

Lanjut!

Kategori Hura-hura.

Ini nih yang sebenarnya buanyak banget pilihannya. Maklum lah namanya juga gatel pengen punya. Kadang-kadang suka bias antara butuh dan pingin. Tapi karena kategori hura-hura kayaknya sih ini kepingin, bukan butuh. Cuma buat kepuasan hati aja.


Eiger Analog Watch, udah lama pengen ganti jam tangan. Berhubung tidak suka jam tangan dengan tali kulit, maka saya lebih memilih karet atau kanvas. Dan berhubung saya orangnya sembrono, maka pilihan jam tangan outdoor jadi prioritas. Eiger yang sudah dikenal baik ini jadi pilihan. Modelnya juga cakep enggak ada angka-angka yang ribet pada displaynya. Cakep lah untuk resmi ataupun santai.


Tamiya Jimny, ini yang rada enggak nyambung. Tamiya men! udah kayak bocah. Tapi da mau kayaknya keren punya beginian disimpan di meja kerja. Terus kalau bosen kerja, ya bisa balapan. Tinggal ngeracunin aja anak-anak di kantor. Siapa tahu pada keracunan juga. Haha.


Vaporesso, adalah merk vape yang katanya terkenal. Maklumlah saya ini kan belum pernah beli ataupun terjun ke dunia vape. Karena ini brand cukup dikenal, maka saya yang pingin coba-coba vape ini juga tidak boleh main-main pilih barangnya. Daripada nanti bibir jeding atau rugi besar, mending pilih yang katanya tenar saja.

Begitu lah 5 barang yang dipingin untuk Harbolnas nanti. Semoga saja diskonnya makin menggila. Jadi syukur-syukur bisa semuanya kebeli. Hahahahaha...


Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment