Ketika Ralph Masuk Internet, Disney Pamer Semua yang Dipunyai

wreck it ralph 2 - forbes.com
Bisa dibilang ini adalah lanjutan dari film Wreck It Ralph sebelumnya yang tayang pada 2012 lalu. Trailernya cukup unik, ketika era game sudah terkoneksi dengan internet semuanya, pemilik game juga tak mau kalah dengan memasangkan internet pula pada game-game yang dimilikinya, termasuk Wreck It Ralph.

Jadi, bisa dibilang ini adalah petualangan Ralph dan Vanellope menjelajah dunia internet melalui wifi gratis yang dipasangkan Mr. Litwak.

Serupa dengan film pertama, yang menyertakan sejumlah eferensi dari game video, Wreck-it Ralph 2 memiliki fitur tambahan untuk budaya Internet dan berbagai properti Disney, termasuk film mereka sendiri, film Pixar, waralaba Star Wars, Marvel Comics , dan The Muppets. Eeyore, C-3PO, R2-D2, Yoda, stormtroopers First Order, Iron Man dan Gamora juga akan muncul di film. Dumbo, Karpet Ajaib, Rajah, Meeko, Mary, Jaq dan Gus semuanya muncul di trailer film.

Dari trailernya bisa dilihat pokoknya BUANYAK BUANGET properti Disney yang mendukung film ini. Dan kita bisa sadari ternyata Disney itu lisensinya BUANYAK BUANGET!!

Bahkan disebutkan alasan kemunculan knowsmore karena Disney tidak memiliki sahamnya Google.

Wait-wait...

Artinya semua yang tampil di film ini adalah punya-nya Disney? Setidaknya punya sahamnya? Ngeri!


Yang menarik lagi adalah kesimpulan dari para Disney Princess yang kemudian menerima Vanellope sebagai Princess. Atau jangan-jangan ini adalah francise baru Disney Princess yang terselubung?

Entah lah....

Udah gitu aja.
Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment