Jendela Interaktif Pada Kendaraan Ini Pasti Bikin Anak Anteng Selama Perjalanan

Interactive Car Window - http://eng.spb-venchur.ru
Teknologi semakin menggila Bahkan untuk layar tembus pandang seperti kaca juga bisa disematkan proses interaktifnya. Konsepnya dimunculkan pada akun youtube Toyota Europe yang menampilkan seorang anak yang duduk di kursi belakang melakukan interaksi terhadap perjalanan yang dilaluinya.

Bukan cuma melihat keadaan di luar saja, bahkan objek yang ada pada perjalanan bisa diperbesar sesuai dengan keinginan. Saya sih membayangkan kalau kaca jendela ini memiliki kameranya sendiri yang membaca objek pada kamera tersebut sudah smart, sehingga bisa disematkan ragam aksi pada objek yang terlihat.

Eh tapi bukan cuma diperbesar saja, objek-objek yang ada pada kaca jendela ini juga bisa dikenali namanya. Jadi ya cocok sekali untuk pembelajaran anak.

Coba intip videonya di bawah ini :


Memang sih ini masih dalam konsep. Tapi saya sudah membayangkan kalau ada benda ini, anak yang duduk di kursi belakang akan duduk dengan anteng. Tidak berisik dan rewel. Ya fungsinya sama seperti saat mereka menonton video pada sandaran kepala di depan. Hanya saja ini ditampilkan lebih atraktif dan nyata.

Jadi lebih tenang.
Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment