Merlion Park, Katanya Belom Sah Ke Singapura Kalau Belum Ke Sini


Ayah, kita ke Merlion Park yuk. Belum sah loh ke Singapura kalau belum ke sana.

Btw tahu lah ya Merlion itu apa, itu loh mahluk yang kepalanya singa, badannya ikan yang menyemburkan air yang jadi ikon Singapura. Tempat ini jadi tempat wajib untuk dikunjungi oleh orang-orang yang sedang ke Singapura. Sebagai bukti eksistensi katanya. Maka kami memutuskan untuk ke sini juga.

Kalau dari tempat kami menginap, waktunya kurang dari 40 menit naik angkutan umum. perkiraannya sih begini kalau naik angkutan umum.

Memang kalau di Singapura ini kudu kuat jalan, buktinya naik angkutan umum saja harus jalan setidaknya 770 meter yang dikombinasikan dengan naik bis 195. Tapi lalu-lintas di sini tuh asik sekali. Lancar dan menyenangkan. Jadi ya pas sampainya, sesuai perkiraan Google Map.

Puas jadi fotografer karena memang saya tidak suka difoto, kami melanjutkan perjalanan menuju Garden by the bay. Ya karena memang ini tujuan utama kami hari ini. Dan untuk menuju ke sana, kami menempuhnya dengan berjalan kaki.

Foto iseng saat menyeberang jembatan.


Area ini seperti pertemuan pelabuhan dengan lansekap gedung-gedung tinggi. Sebenarnya kalau diambil panoramic bakal keren sekali. Tapi sayang orang-orangnya terlalu ramai. Jadi agak malas ambilnya. Cuma ambil masing-masing sisinya saja.

Perjalanan dilanjutkan pada pinggiran yang tetap menghadap Bay. Di sini bahkan ada tempat menyewa scooter electric.



Area Merlion Park ini sepertinya murni disiapkan untuk menunjang pariwisata. Di pinggir Bay ini ada seperti tempat duduk yang panggungnya air. Saya sih menduga ini untuk pertunjukan air warna-warni.

Duck Tours, saya menduga ini bisa jalan juga di air. Tapi darimana naiknya ya?
Perjalanan menuju Garden by the bay ini bisa dibilang memutar. Setelah melewati jembatan dari Merlion Park, kami lewat jembatan lagi. Tapi kali ini view dari sisi lain untuk Musium Science. Penampakannya begini :




Di ujung jembatan, kami disambut dua pilihan. Antara masuk musium Science atau masuk Marina Bay. Ini semacam mall gitu lah. Ya karena hari sudah terik dan kami kepanasan, kami memilih yang terdekat dan masuk ke dalam mall saja.

Di sini kami langsung berada di lantai 3. Di aman di hall depan kami di bawah, itu ada semacam digital LED dengan sensor orang-orang di atasnya.




 Penasaran, kami langsung cari tiketnya. Belinya di Concierge mall dengan harga kalau tidak salah S$ 5. Yang kalau dirupiahkan 50 ribu rupiah. Penampakannya lumayan seru.

Tempat beli tiket
 Begini penampakannya :

LED itu berubah jadi bentuk ikan-ikan kecil. Yang kalau disamperin dia kabur.

Lantas kemana Garden by the bay? Ya masih harus jalan lagi lah. Di postingan selanjutnya saja lah ya.


Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment