Tertunda karena Cuti



Matahari pagi hangat menemani dua remaja yang terengah-engah mengayuh sepedanya. Wajah mereka berkeringat dan bajunya basah. Dua bukit sudah, dari mulai jalan setapak hingga berbalut aspal dilalui mereka . Mereka ingin memberi dukungan pada sang ayah yang tersangkut kasus pencurian kerikil dan menjadi tersangka.

“Akhirnya sampai juga, sekarang sekitar pukul sepuluh”, gumam salah satu remaja sambil melihat bayangannya di halaman pengadilan negeri.

Setelah memarkirkan sepeda, keduanya menuju ruang utama gedung tersebut. Mereka disambut seorang pria berpakaian hijau tua dengan dandanan necis berkacamata bingkai gelap.

“Maaf dik, sidang pencurian kerikil ditunda untuk dua minggu kedepan. Hakimnya sedang cuti ke Jakarta.”, Katanya.

__________________________
, cepat selesai cutinya, semoga naik gajinya ..
Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment