Empat Tantangan dari Google Doodle Beethoven



Hari ini google doodle kembali beraksi. Kali ini yang diperingati adalah hari kelahiran Ludwig van Beethoven. Doodle interaktif Bethooven ini menceritakan perjuangannya dalam perjalanan menuju hall concert. Kita sebagai harus melewati 4 tantangan menyusun melodi sebelum Beethoven tiba di hall concert.

1. Fifth Symphony

Dalam perjalanan Beethoven menuju hall concert, susunan kertasnya berhamburan karena dimakan kuda. Tantangan pertama ini kita harus menyusun fifth symphony dengan benar. Hanya terbagi menjadi 4 bagian saja.


2. Fur Elise



Setelah semua terkumpul dan benar susunannya, perjalanan dilanjutkan. Tiba-tiba ada angin besar dan menghamburkan kembali susunan kertas dan tersangkut di atas pohon. Tantangan berikutnya menyusun musik fur elise. Tantangan meningkat menjadi 5 susunan.

3. Moonlight Sonata



Sambil memanjat pohon, mengambil kertas. Ternyata ada angry bird. Dia marah dan mematuk-matuk kepala Beethoven. Susunan melodi kembali berantakan. Kali ini adalah susunan moonlight sonata. Susunannya sama ada 5 buah, namun lebih rumit karena simfoninya nyaris sama.

4. Ninth Symphony

Selanjutnya setelah kumpul, ketika berjalan di jembatan, kertas kembali tertiup angin dan tercebur ke sungai. Bersama ikan-ikan kita harus menyususn ninth symphony. Ini yang terakhir dan paling banyak. Terdapat 8 kertas yang harus kita susun dengan benar.


Makin lama tantangan memang semakin banyak. Setelah semua selesai, barulah Beethoven tiba di concert hall. Selanjutnya semua bisa menikmati musik asik berkelas karya Beethoven.



Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment