Si Pendekar 212 Akan Hadir 2017


Ada yang tahu gambar di atas itu apa? Mungkin untuk yang lahir di era milenium alias tahun 2000an ke sini agak sulit mengenal gambar di atas itu gambar apa. Tapi buat anak yang lebih kolot, mereka pasti langsung bisa menebak kalau gambar di atas adalah Kapak Nage Geni 212. Dan yes, gambar di atas adalah senjata dari Pendekar yang bernama Wiro Sableng.

Saya punya pengalaman tersendiri dengan angka 212 ini. Dulu waktu jaman kuliah, saya sempat iri sama kakak saya yang berhasil lulus dengan IPK 2.12. Saking irinya, saya enggak mau kalah. Saya juga kepingin lulus dengan IPK yang unik. Karena dulu waktu kuliah senang dengan Dji Sam Soe, saya berusaha untuk lulus dengan IPK 2.34. Namun apa daya, ternyata saya lulus dengan IPK 2.32. Kurang 0.02 untuk Dji Sam Soe dan lebih 0.2 untuk Wiro Sableng.

Balik lagi ke soal Wiro Sableng ini. Adalah Sheila Timothy seorang produser film yang bulan lalu posting poster teaser Kapak Naga Geni 212 pada akun twitternya. Bukan hanya memposting poster teaser dari Wiro Sableng 212. Sheila Timothy juga memposting pertemuannya dengan aktor-aktor laga yang sudah dikenal seperti Yayan Ruhiyan, Cecep Arif Rahman, dan Joe Taslim. Selain itu Sheila juga bertemu dengan Vino G Bastian yang gosipnya bakal jadi Wira Saksana alias Wiro Sableng.







Kemunculan #WS212 di Twitter tentu jadi angin segar bagi penikmat karya Bastian Tito ini. Dengan bayangan akan didukung oleh aktor-aktor laga papan atas, tentu sudah terbayang film ini bakal jadi film keren dengan gerakan beladiri yang cantik. Apalagi karakter Wiro Sableng yang jenaka dengan segala jurusnya.

Sambil penasaran menunggu olah gerak Jurus Kunyuk Melempar Buah, Jurus Dinding Angin Berhembus Tindih-Menindih dan jurus-jurus lain khas Pendekar Wiro Sableng di dalam filmnya yang baru akan rilis 2017, Mendingan nonton dulu aja Wiro Sableng lawas episode 1 di bawah ini :





Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment