Tidak bisa dipungkiri, ditengah kesibukan sebagai kuli yang mencari sesuap nasi dan sekantung berlian, waktu senggang membaca menjadi berkurang. Buka Kompasiana paling hanya membaca headline,highlight dan yang terekomendasi (trending article) saja. Ada satu tulisan malam ini yang bikin penasaran itu tulisan dari Kong Ragile (agil) dengan judul Gila Operasi Plastik Jadi Boneka Hidup Merasuki Justin Jedlica dan Valeria Lucyanova.
Kemudian dengan koneksi cekak dan penasaran yang bergemuruh, saya pun mulai mencari sosok Justin Jedlica dan Valeria Lucyanova diGoogle. Maka dengan selamat sentosa sampai pada video youtube ini. Lucu juga, bentuk tubuh Justin yang atletis semuanya hasil operasi plastik. Bayangkan, badan berotot tapi kenyataannya lemah. Karena itu bukan otot, tapi plastik. Jadi ingat Spongebob yang berotot udara. Di video Justin tadi juga ada sosok wanita dengan label payudara terbesar nomor 7 dunia. Bayangkan betapa beratnya. Tidur terlentang saja terasa sesak. Bahkan untuk bangun saja sulit.
Dasar Youtube, gara-gara related video jadi tersasar pada video makeup halloween, video makeup wanita, sampai akhirnya menuju pada cara-cara memakai hijab. Dan betah menonton pada kanal HijUpCom. Betapa ribet dan kerennya tata cara pemakaian hijab. Konon katanya ada 101 cara, tapi yang muncul di kanal tersebut hanya 26, itu pun tidak lengkap.
Karena hijab tadi, saya jadi ingat kawan saya yang pecinta ikettradisional. Saking cintanya, dia sampai keliling Indonesia mencari, mengumpulkan dan mendokumentasikannya. Sebagian kecil sudah dirangkum di Pulasara-iket.com. Beberapa tata cara pemakaian iketjuga dirangkumnya di kanal youtube pulasaraiket. Sama seperti tutorial hijab tadi, berseni dan menarik.
Operasi plastik, kreasi hijab dan budaya iket, sungguh karya manusia yang menarik.
_____________________________
duhai wanita rupawan
hijabmu tak hanya hiasan
wajahmu kian cantik menawan
bikin rembulan sembunyi di balik awan
hijabmu tak hanya hiasan
wajahmu kian cantik menawan
bikin rembulan sembunyi di balik awan
#kok jadi gombal ya?#
_____________________________
0 komentar :
Post a Comment