Ugears, Hadirkan Mainan Rakit Dari Kayu Tanpa Lem

Logo Ugears Mechanical Models - ugears.online
Ada mainan baru yang terbuat dari kayu. Mainan ini berupa bongkar pasang model yang bisa bergerak secara mekanik. Bahasanya keren sekali ya, mekanik. Kalau sederhananya, model-model yang dirakit ini bisa bergerak sebagaimana bentuk aslinya dan bisa dioperasikan.

Untuk penampakannya, lihat saja video yang diupload oleh insider di bawah ini :


Bagaimana sudah lihat kan betapa uniknya bentuk mainan rakit kayu yang satu ini?

Menariknya, ada 4 kelebihan yang ditawarkan oleh UGEARS ini. Pertama, ini dibuat dari bahan alam yang natural, artinya tidak akan merusak lingkungan. Kedua, merakit UGEARS ini tidak memerlukan lem alias perekat, bisa dibayangkan betapa presisinya benda ini. Ketiga, untuk membuat benda ini bekerja, harus dibangun dan ditempelkan sendiri. Tentu banyak kelebihan dari kemandirian ini, nanti coba diulas sedikit di bawah. Keempat, mekanikal yang artinya model-model yang dirakit ini, bisa digerakan atau bergerak secara mandiri.

Yang dulu mungkin pernah merasakan mainan model yang merakit, pasti merasakan juga keseruannya. Seperti UGEARS ini, karena merakit secara mandiri, selain bisa menambah kreatifitas. Juga bisa dijadikan salah satu alternatif kegiatan bersama antara orangtua dan anak. Ayah dengan anak lelakinya, atau ibu dengan anak perempuannya. Bonding antara orangtua dan anak bisa semakin erat dengan kegiatan bersama ini.

Ini dia beberapa model yang dimiliki oleh UGEARS saat kemunculannya :

Combine-Harvester
Mechanical Box

Flower

Safe Box

Steam Locomotive

Tracktor

Tram
Cara perakitannya juga sudah dilengkapi dengan buku petunjuknya. Jadi lebih mudah dalam melakukan perakitan. Lihat saja gambarnya di bawah ini :

Cara merakit UGEARS
Bagaimana? Seru juga ya? Untuk kado akhir tahun ini, UGEARS bisa didapatkan lebih murah pada kickstarter.com.

Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment