Apa Itu Internet Defense League?

capture logo Internet Defense League
Saat mengintip blog teman saya di krazyindoman.com, saya melihat ada logo yang menarik perhatian. Logo pada sidebar kanan yang bertuliskan The Internet Defense League ini sangat memikat hati dan penasaran. Apa itu Internet Defense League (IDL)?

Saya kemudian nyangkut ke halaman internetdefenseleague.org. Sebuah laman komunitas yang menjamin bahwa internet akan tetap tersedia. IDL sendiri berdiri sejak tahun 2012 dan mengukuhkan dirinya sebagai komunitas yang yakin bahwa internet tidak akan pernah hilang, baik karena hukum yang buruk atau pun karena monopoli.

Berbicara soal hukum yang buruk, ini tentu berkaitan dengan akan diterapkannya SOPA/PIPA yang sempat HOT pada awal 2012 lalu. Dan tentu keberadaan IDL ini sangat berkaitan dengan bad law tadi yang bernama SOPA/PIPA. Karena ada kekhawatiran bahwa dengan disetujuinya aturan hukum ini bisa membungkam kebebasan yang bisa mematikan internet.

ilustrasi SOPA/PIPA
Baca : SOPA/PIPA, Kesempatan Kita

Dan benar saja, gerakan IDL ini adalah upaya untuk mematikan SOPA dan PIPA. Karena kekhawatiran tadi bahwa SOPA/PIPA ini bisa membunuh internet. Bagaimana caranya? Ketika internet diambang masalah, perlu jutaan orang untuk beraksi. Termasuk anggota IDL akan membroadcast aksi ini. Meminta pada wakil rakyat kita, untuk bisa mengakomodir suara kita.

Intinya sih begitu, bergerak untuk tetap menjaga internet lebih baik. Dan IDL ini diprakarsai oleh dua organisasi juga, Fight for Future dan The Center of Rights.

Nah, jika ingin bergabung, intip saja di internetdefenseleague.org.

Share on Google Plus

0 komentar :

Post a Comment